Kabarbetawi.id, Jakarta – Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung melantik 11 pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Salah satu yang menjadi sorotan dalam pelantikan di Balai Kota Jakarta, Rabu (17/12/2025), adalah penunjukan Iin Mutmainnah sebagai Wali Kota Jakarta Barat.
Pelantikan tersebut menorehkan catatan sejarah. Iin menjadi wali kota perempuan pertama di Jakarta sejak Sylviana Murni menjabat Wali Kota Jakarta Pusat pada 2008.
Pramono menegaskan, penunjukan Iin menunjukkan bahwa pengisian jabatan strategis di DKI Jakarta tidak dilandasi pertimbangan gender, melainkan kinerja dan rekam jejak.
“Di Jakarta, isu gender tidak pernah menjadi persoalan. Untuk jabatan strategis, kami memberikan kesempatan seluas-luasnya bagi siapa pun yang berprestasi,” kata Pramono.
Dari total 11 pejabat yang dilantik, lima di antaranya merupakan perempuan. Menurut Pramono, komposisi tersebut mencerminkan komitmen Pemprov DKI Jakarta dalam mendorong kepemimpinan yang setara dan inklusif.
Pramono juga menjelaskan, pelantikan ini merupakan bagian dari penerapan manajemen talenta aparatur sipil negara (ASN). Seluruh proses pengisian jabatan dilakukan secara objektif, transparan, dan akuntabel dengan mengedepankan sistem merit.
“Saya mengucapkan selamat kepada 11 pejabat yang baru saja dilantik. Jabatan ini adalah tanggung jawab sekaligus ujian. Integritas, dedikasi, dan kesungguhan bekerja harus dijaga,” ujarnya.
Dalam 10 bulan masa kepemimpinannya bersama Wakil Gubernur DKI Jakarta Rano Karno, Pramono menyebut Pemprov DKI Jakarta telah melantik 62 pejabat pimpinan tinggi pratama, sekitar 2.700 pejabat eselon III dan IV, serta Sekretaris Daerah.
“Kami memastikan setiap jabatan strategis diisi oleh ASN yang profesional dan berorientasi pada pelayanan publik. Bahkan, capaian kinerja menjadi dasar utama, bukan kedekatan personal,” ucap Pramono.
Terkait penunjukan Iin Mutmainnah, Pramono menilai rekam jejaknya sangat lengkap. Iin pernah menjabat Wakil Wali Kota Jakarta Timur, Pelaksana Tugas Wali Kota Jakarta Timur, Sekretaris Kota, camat, hingga lurah.
“Kariernya panjang sekali. Saya yakin Jakarta Barat bisa menjadi lebih baik di bawah kepemimpinan Wali Kota Iin,” katanya.
Sebelum dilantik sebagai Wali Kota Jakarta Barat, Iin menjabat Kepala Dinas Pemberdayaan, Perlindungan Anak, dan Pengendalian Penduduk (PPAPP) DKI Jakarta. Jabatan tersebut kini diisi oleh Dwi Oktavia Handayani. Sementara itu, Wali Kota Jakarta Barat sebelumnya, Uus Kuswanto, telah lebih dulu dilantik sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta sejak 1 Desember 2025.
Di akhir sambutannya, Pramono berpesan kepada seluruh pejabat yang baru dilantik agar bekerja solid dan menjunjung tata kelola pemerintahan yang terbuka serta transparan demi peningkatan pelayanan publik di Jakarta.












